All About Miniletics

Tetap Sehat Selama Ramadhan, Ini Waktu Terbaik untuk Olahraga Saat Puasa

by miniletics Admin on Apr 17, 2021

Tetap Sehat Selama Ramadhan, Ini Waktu Terbaik untuk Olahraga Saat Puasa

Hai minimates, selamat menunaikan ibadah puasa ya buat kalian yang menjalankan.

Memasuki bulan puasa biasanya mulai muncul pertanyaan, boleh ga sih berolahraga selama puasa? Nih minimin bantu jawab: boleh banget! Bahkan disarankan supaya badan tetap bugar selama berpuasa.

Lho bukannya kalau berolahraga waktu puasa justru jadi capek ya karena kita ga bisa makan atau minum untuk mengembalikan energi yang terpakai? Untuk mengantisipasi hal ini, ada cara-cara tertentu untuk berolahraga di bulan Ramadhan.

rekomendasi waktu olahraga selama puasa

Photo by Sergio Pedemonte (Unsplash)

Pertama, adalah tentang pemilihan waktu yang tepat. Kebanyakan orang biasanya memilih pagi hari untuk berolahraga. Tapi selama bulan Ramadhan, berolahraga di pagi hari bisa menyebabkan kelelahan dan kehabisan tenaga karena tidak bisa mengembalikan energi yang terpakai. Untuk mengantisipasi hal itu, minimates bisa berolahraga di waktu-waktu berikut nih.

1. Setelah berbuka puasa

olahraga menjelang berbuka puasa

Photo by Amber Weir (Unsplash)

Waktu setelah berbuka puasa menjadi waktu ideal untuk melakukan olahraga. Syaratnya adalah jangan mengonsumsi makanan berat sebelum berolahraga karena ketika tubuh belum mencerna makanan dengan sempurna, maka sesi olahraga kalian tidak akan maksimal. Alternatifnya kalian bisa berolahraga setelah selesai shalat Isya’ dan Tarawih karena saat itu makanan yang dikonsumsi sebelumnya sudah bisa dicerna tubuh.

2. Sebelum berbuka puasa

olahraga bersama menjelang berbuka puasa

Photo by Gabin Vallet (Unsplash)

Kalau menurut kalian berolahraga setelah waktu berbuka terlalu malam, kalian bisa nih memilih berolahraga menjelang berbuka puasa. Kalian bisa sesuaikan durasinya sekitar 30-60 menit. Yang perlu kalian ingat adalah tidak memaksakan diri untuk berolahraga. Sesuaikan dengan kemampuan kalian.

3. Sebelum sahur

Olahraga bisa kalian lakukan juga saat sebelum sahur lho. Bahkan waktu ini memang disarankan untuk memulai hari kalian. Di waktu ini kalian bisa minum air yang banyak dan berolahraga sebelum menyantap makan sahur.

Sedang berpuasa bukan berarti menghambatmu untuk berolahraga. Yang terpenting adalah niat untuk tetap sehat selama bulan Ramadhan. Jadi, jangan lupa buat tetap aktif bergerak agar kalian tetap sehat ya, minimates.

 

Cover photo by Belloso & Herchen (Pixabay)

Leave a Comment

Your email address will not be published.