Agar Tetap Aman dan Nyaman, Yuk Simak 5 Tips Merawat Sports Bra Ini!
by miniletics Admin on Feb 01, 2023
Orang seringkali malas untuk berolahraga. Kebanyakan orang merasa olahraga adalah aktivitas yang berat dan melelahkan. Padahal kenyataannya, olahraga sangat penting untuk rutin dilakukan demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh kita.
Anggapan bahwa olahraga merupakan suatu hal yang melelahkan sebenarnya bisa diubah dengan memulai dari olahraga yang disukai. Tidak cukup dengan kedua hal tersebut, diperlukkan juga adanya penunjang yang aman dan nyaman. Bagi perempuan misalnya, sangat penting untuk mengenakan sport bra yang nyaman. Menggunakan sport bra saat berolahraga sama seperti menjaga kesehatan payudara.
Penggunaan sport bra sangat tidak bisa disepelekan, baik secara fungsi maupun budget untuk mendapatkannya. Bisa dimulai dengan membeli satu atau dua sport bra sebagai awal. Tentunya dengan memilih ukuran sport bra yang tepat dan memberikan perawatan yang maksimal. Untuk itu, penting untuk Minimates mengetahui cara terbaik merawat sport bra.
Secepatnya dicuci
Sport bra yang telah digunakan identik dengan keringat dan kuman. Segera mencuci adalah hal yang wajib dilakukan, agar tidak terjadi pertumbuhan bakteri di sport bra kesayangan kamu.
Gunakan garam atau cuka
Menggunakan garam atau cuka bisa membantu mempertahankan warna sekaligus membantu mengangkat noda pada sport bra. Caranya dengan merendam sport bra kamu selama 15 menit dengan sedikit garam dan cuka, lalu mencucinya menggunakan deterjen.
Jangan gunakan mesin cuci
Poin ini mungkin menyadarkan kamu yang malas mencuci dengan tangan. Mencuci dengan mesin cuci mempercepat usia penggunaan sport bra. Yuk, lelah sebentar demi sport bra kesayangan kamu.
Jemur sampai benar-benar kering
Poin ini tidak kalah penting. Pastikan sport bra benar-benar kering sebelum akan digunakan kembali. Sport bra yang lembab menimbulkan pertumbuhan jamur dan bakteri, apalagi ditambah dengan keringat saat menggunakannya.
Perhatikan kondisi bra
Bra memiliki masa kadaluarsa, lho. Sport bra yang terasa longgar atau berkerut, sebaiknya tidak digunakan lagi. Sebab, bra yang sudah lusuh kehilangan fungsi primanya dalam menjaga dan merawat payudara.
Merawat sport bra bukan hal yang sulit. Yuk kenali bra pilihan kamu dan merawatnya dengan maksimal. Merawat sport bra berarti merawat diri sendiri. Jangan sampai tujuan olahraga menjadi bergeser karena berkurangnya perawatan pada hal-hal kecil.