All About Miniletics

#LiveInColors: Live Boldly and Show Your Hue-man Side!

by Support Miniletics on Jan 20, 2022

miniletics Live in Colors

Setiap aspek hidup kita selalu bersinggungan dengan warna. Merah, hijau, kuning, biru; tampaknya warna juga sudah jadi komponen penting dalam keseharian kita. Warna bahkan memengaruhi hidup kita dalam hal terkecil sekalipun. 

 

Bayangkan jika di dunia ini hanya ada dua warna: hitam dan putih. Menurut minimates, akan seperti apa jadinya hidup ini? Pasti dunia kita bakal terasa monoton, suram, dan membosankan. Nggak akan ada lagi percakapan tentang benda-benda warna-warni di bumi ini: langit yang biru, rumput yang hijau, atau matahari sore yang berwarna kuning keemasan. 

 

Kita sejatinya adalah hue-man yang akan selalu dikelilingi oleh warna-warni kehidupan. 

 

Tapi, what exactly is hue in us, min? Dalam kamus Merriam Webster, hue didefinisikan sebagai warna atau gradasi warna. Hue, atau warna yang selalu menjadi identitas kita dan akan selalu ada pada diri kita sebagai manusia, sebenarnya datang dari warna kulit kita. Warna kulit kita yang beragam jadi awal dari semua warna-warni yang datang pada hidup kita. Namun, saking kita selalu dikelilingi oleh warna, nggak jarang kita jadi take it for granted. Nggak jarang juga kita nggak percaya diri dengan ‘warna’ yang kita punya. Padahal, semua warna itu indah dan punya keunikannya masing-masing. 

 

Inilah saatnya kita merayakan warna-warna yang ada di sekitar kita, minimates! Untuk merayakannya, minimin mau mengajak minimates buat embrace warna-warna unik yang ada pada diri dan sekitar minimates: embrace warna kulit kita yang beragam, benda berwarna-warni di sekitar kita yang indah dan penuh harmoni, atau bahkan embrace emosi kita yang berwarna-warni juga. minimates bisa coba untuk mulai berani bereksperimen dengan warna-warna yang ada: entah itu warna yang cerah, mute, hangat, ataupun dingin.

miniletics Live in Colors

miniletics dan minimin tentunya dengan senang hati akan menemani kamu dengan produk-produk beraneka warna yang akan membuat perjalananmu merengkuh warna dalam diri jadi lebih punya arti. Kamu bisa langsung cek di sini untuk tahu produk-produk yang sesuai dengan warna dalam dirimu. 

 

Embrace the colors in you and show your hue-man side, minimates!

Leave a Comment

Your email address will not be published.