#SerenitySunday: Mindful Breathing untuk Terhindar dari Burnout
by miniletics Admin on Aug 22, 2021
Duduk lama saat bekerja bikin punggung capek dan fokus berkurang? Beware!!! Bisa jadi minimates lagi mengalami burnout atau istilah yang digunakan untuk menggambarkan kondisi stres berat yang dipicu oleh pekerjaan. Burnout tidak boleh dibiarkan berlarut-larut minimates dan perlu diatasi dengan tepat karena bisa mempengaruhi kesehatan fisik dan mental.
Yuk simak dan praktikkan salah satu latihan mindfulness khusus buat mengatasi burnout. Caranya sederhana dan berawal dari apa yang udah minimates punya: nafas. Tentu minimates bernafas setiap bangun tidur, tapi apa udah benar-benar bernafas dengan benar? Nah, dengan latihan sederhana namun reguler, Mindful Breathing akan bantu minimates mengurangi burnout.
by microgen from Getty Images Pro
1. Duduklah dalam posisi duduk yang nyaman
Idealnya memang dilakukan dalam posisi duduk, namun boleh juga sambil berdiri tegak asalkan tulang punggung tetap tegak dan bahu nyaman diturunkan jauh dari telinga. Pastikan dalam posisi apapun, minimates tetap menyadari nafas.
2. Tekan pangkal hidung dengan jari telunjuk dan jari tengah tangan kanan bersamaan
Letakkan di batang atas hidung, di antara alis, sehingga ibu jari berada di luar lubang hidung kanan dan jari manis kamu berada di luar lubang hidung kiri.
3. Tutup mata dan tekan dengan lembut lubang hidung kanan
Dengan menggunakan ibu jari, tekan hidung sebelah kanan sampai lubang hidung kanan tertutup. Perlahan tarik nafas melalui lubang hidung kiri selama tiga hitungan.
4. Lepaskan lubang hidung kanan dan tekan dengan lembut lubang hidung kiri
Gunakan jari manis, tekan sisi hidung sebelah kiri sampai lubang hidung kiri tersumbat. Buang nafas perlahan melalui lubang hidung kanan yang sekarang terbuka selama tiga hitungan. Kemudian, tarik nafas melalui lubang hidung kanan selama tiga hitungan.
5. Lepaskan lubang hidung kiri, dan tekan kembali lubang hidung kanan dengan lembut
Buang nafas melalui lubang hidung kiri selama tiga hitungan.
6. Ulangi hingga 5 menit atau lebih lama jika merasa nyaman
Kamu dapat menambah panjang tarikan dan hembusan nafas lebih dari tiga detik, yang penting lakukan dengan konsisten. Pertahankan jari telunjuk dan jari tengah minimates di pangkal hidung selama seluruh latihan.
Seperti halnya latihan apapun, kesabaran dan ketekunan diperlukan. Untuk itu, minimin rekomendasikan untuk mulai dengan latihan singkat (tiga hingga lima menit) dan benar-benar memperhatikan bagaimana perasaan minimates sebelum dan sesudahnya. Semakin minimates sadar akan derap detak jantung dan bagaimana merespon sensasi apapun yang datang, semakin mudah untuk tetap melakukannya.
Selamat mempraktikan mindful breathing dan say goodbye to burnout!
Cover by yavdat from Getty Images Pro
Terimakasih untul tipsnya…